Thursday, May 9, 2024
BeritaKegiatan

Penutupan Pelatihan Tata Rias Pengantin di Desa Kopeng, Kecamatan Getasan

Pelatihan Tata Rias Pengantin di Desa Kopeng, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang yang dimulai dari Tanggal 14 September hingga 19 Oktober 2022, telah selesai dilaksanakan. Acara untuk penutupan pelatihan kali ini berbeda dari biasanya yang dilaksanakan di balai desa. Kali ini, acara dilaksanakan di Agrowisata Kopeng Gunungsari.


Pelatihan Berbasis Kompetensi, Program Pelatihan Kerja dan Produktivitas Tenaga Kerja (PPKPTK) ini diselenggarakan oleh UPTD Balai Latihan Kerja Kabupaten Semarang di bawah naungan Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Semarang yang Bersumber dana dari anggaran DBHCHT (Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau) diperuntukkan bagi masyarakat keluarga petani tembakau Desa Kopeng.

Penyerahan bantuan peralatan berupa alat make up secara simbolis ke peserta pelatihan
Penyerahan bantuan peralatan berupa alat make up secara simbolis ke peserta pelatihan

Dua hari sebelum acara penutupan, peserta pelatihan telah mengikuti ujian Tata Rias Pengantin dengan melakukan rias Pengantin Solo Putri. Dengan seluruh peserta lulus kompeten. Pada sambutan dan materinya, Bapak M. Taufiqur Rahman, S. Ag, M.S.I selaku Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Semarang memberikan motivasi dan materi pentingnya wirausaha ditengah isu resesi pada Tahun 2023 mendatang, juga banyaknya pemberhentian di pabrik-pabrik. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan peserta dapat mengaplikasikan ilmu dan ketrampilan yang didapat untuk membuka usaha sehingga dapat menjadi mata pencaharian bahkan memberikan lapangan pekerjaan untuk masyarakat disekitarnya.

Kegiatan Pelatihan Tata Rias Pengantin di Desa Kopeng
Ujian Pelatihan Tata Rias Pengantin Hari ke-1
Ujian Pelatihan Tata Rias Pengantin Hari ke-2 (bersama dengan Kepala Desa Kopeng)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *